Kepala Perpustakaan UNEJ Ida Widiastuti, M.I.Kom: “Perpustakaan UNEJ berupaya memaksimalkan resource journal yang kita langgan untuk Dosen dan Mahasiswa”

17 Oktober 2019, Kolaborasi Perpustakaan dan Pascasarjana Universitas Jember bekerjasama dengan emerald publishing  mengadakan workshop dengan tujuan pemanfaatan emerald platform e-journal and Guide to Get Published yang diikuti oleh Dosen dan Mahasiswa S2 dan S3 Universitas Jember bertempat di aula lantai III gedung Pascasarjana UNEJ.

Kepala Perpustakaan UNEJ Ida Widiastuti, M.I.Kom dalam sambutannya mengatakan supaya civitas UNEJ memanfaatkan semaksimal mungkin resource journal yang telah kita langgan.

“Perpustakaan UNEJ berupaya memaksimalkan resource journal yang kita langgan untuk Dosen dan Mahasiswa”, ungkapnya.

Irwan Narasumber dari emerald publishing menjelakan tentang Emerald.com yang merupakan sarana untuk membantu khalayak ramai baik seorang mahasiswa, peneliti, dosen, dll untuk menemunkan jurnal rujukan secara nasional maupun internasional.

Untuk laman akses emerald dapat diakses di emerald.com

“Kelebihan dari emerald ini adalah terdapat lebih dari 270.000 jurnal baik nasional maupun internasional yang dapat memudahkan konsumen (mahasiswa, dosen, peneliti, dll) untuk mencari rujukan”,katanya.

Selain itu terdapat bantuan untuk menentukan nilai “Q” dari jurnal tersebut yang dapat diakses pada scimagojr.com, tingkatan Q menentukan kuasa untuk menolak dan semakin kecil nilai Q maka peluang Q untuk ditolak semakin besar.

“selain itu, Emerald dilengkapi dengan tatacara penulisan jurnal yg baik untuk memeudahkan konsumen menulis”,imbuhnya. (bintang/har)