Pada semester Gasal Tahun Akademik 2016/2017 Program Pascasasarjana Universitas Jember menggelar Pengenalan Kehidupan Kampus (PK2) bagi Mahasiswa Baru Program Doktor dan Program Magister Universitas Jember. Kegiatan dimulai tanggal 29 Agustus s.d 2 September 2016 bertempat di UPT. Teknologi Informasi dan UPT. Perpustakaan Universitas Jember. Diikuti 396 Mahasiswa baru dari berbagai Program Studi Pascasarjana Universitas Jember.
Dalam kegiatan PK2 ini Tim petugas dari UPT. Teknologi Informasi memberikan materi tentang Sistem Akademik Online Universitas Jember yaitu SISTER serta memandu mahasiswa baru dibantu operator masing-masing Program Studi seluruh fakultas di Universitas Jember melakukan pemograman rencana studi bersama-sama.
Dari keseluruhan mahasiswa baru Program Pascasarjana Universitas Jember yang rata-rata masih freshgraduate dari lulusan strata satu sudah tidak asing lagi dengan istilah SISTER
Menurut Dedi Trisaksono salah satu narasumber dari UPT TI, sebenarnya program SISTER online yang diberlakukan di Universitas Jember untuk mempermudah dan mengetahui seluruh kegiatan perkuliahan yang dilakukan mahasiswa.
“SISTER itu artinya Sitem Terpadu terintegrasi di lingkungan Universitas Jember yang akan mengkomunikasikan seluruh kegiatan mahasiswa dengan dosen pembimbing mahasiswa dengan dosen pengampu kuliah pimpinan universitas dan lain sebagainya”, imbuhnya.
Senada dengan hal tersebut salah satu operator program studi menjelaskan “dengan aplikasi SISTER semua sudah berjalan sesuai protap, sedangkan mahasiswa yang kehilangan pasword bisa langsung klik sister lupa pasword, nah disini salah satu kemudahannya, tidak usah ke petugas UPT. TI lagi”, Katanya.
“Sedangkan untuk mahasiswa yang baru lulus dari S1 Universitas Jember dan melanjutkan kejenjang S2 sudah enak tanpa diajari lagi langsung bisa melakukan KRS, ”, Imbuhnya.
PK2 Program Pascasarjana Universitas Jember di UPT Perpustakaan juga tak kalah seru, Kegiatan yang berlangsung di UPT. Perpustakaan membahas tentang materi cara menjadi anggota Perpustakaan dan mengakses Perpustakaan online yang pastinya sangat dibutuhkan oleh Mahasiswa serta Jurnal EBSCO yang bisa diakses secara gratis oleh Mahasiswa dilingkungan Universitas Jember.
Ahmad Taufik Hermansyah salah satu narasumber dari UPT perpustakaan yang juga ketepatan mahasiswa baru dari Program Studi Magister Manajemen menjelaskan bahwa UPT. Perpustakaan siap memfasilitasi seluruh mahasiswa dari seluruh program studi Strata 2 dan Strata 3 untuk lebih memantapkan kegiatan perkuliahan, karena UPT. Perpustakaan sudah memiliki jalur online dan mahasiswa tidak usah ribet dalam urusan mencari buku, tinggal klik ada apa tidak judul yang diinginkan sudah ketahuan di aplikasi jaringan internal perpustakaan”.
Sedangkan menurut Hari Susanto operator SISTER Program Pascasarjana Universitas Jember menegaskan bahwa “semoga seluruh mahasiswa program studi Strata dua maupun Strata tiga Universitas Jember bisa mengakses seluruh fasilitas yang ada di Universitas Jember termasuk menggunakan fasilitas wifi id , dan Di hari terakhir kegiatan PK 2 diharapkan semua mahasiswa mampu dan mau untuk lebih berkarya melalui http://sister.Unej.ac.id untuk menunjang seluruh kegiatan perkuliahan yang akan berlangsung”.(Ysk/Hr)