Rektor Lantik Dekan Fakultas Teknologi Pertanian, dan Fakultas Farmasi Periode 2017-2021

Jember, 1 Maret 2017

xPelantikanDekanFTP-Farmasi_unej-620x279.jpg.pagespeed.ic.MdwZL2t55IRektor Universitas Jember, Moh. Hasan, melantik Dr. Siswoyo Soekarno, M.Eng sebagai Dekan Fakultas Teknologi Pertanian, dan Lestyo Wulandari, S.Si., Apt., M. Farm sebagai Dekan Fakultas Farmasi (1/3). Keduanya dilantik di aula lantai III Gedung Rektorat dr. R. Achmad, sebagai dekan untuk periode 2017 – 2021. Turut pula dilantik dalam kesempatan ini adalah Penjabat Pembantu Dekan III Fakultas Kedokteran, dr. M. Ali Shodikin, M.Kes., Sp.A., beserta empat pejabat struktural eselon IV.

Dalam sambutan pelantikannya, rektor menjelaskan jika pergantian personil dan regenerasi dalam sebuah organisasi adalah keniscayaan, bahkan menunjukkan bahwa organisasi tersebut terus hidup dan berdinamika. Oleh karena itu, Moh. Hasan meminta agar para pejabat yang baru dapat meneruskan program yang telah berjalan, sambil memperbaiki kekurangan yang ada. “Khusus bagi Dekan Fakultas Teknologi Pertanian yang baru, harus mampu mempertahankan prestasi yang dicapai pejabat sebelumnya yang mampu meraih prestasi sebagai fakultas dengan kinerja terbaik dua tahun berturut-turut,” pesan Moh. Hasan. Rektor pun tak lupa memberikan penghargaan atas jasa-jasa Dr. Yuli Witono, MP., dekan Fakultas Teknologi Pertanian periode sebelumnya.Continue reading