Selamat Hari Jantung Dunia

jantung 2

Oleh: dr. Irma Zakina
Mahasiswa Program Studi Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat Universitas jember.

Jantung adalah organ yang berperan penting dalam kehidupan manusia. Jantung berfungsi dalam proses sirkulasi, yakni mengedarkan darah yang mengandung oksigen dan nutrisi keseluruh tubuh. Bayangkan jika jantung kita berhenti berdetak? Atau berkerja namun tidak optimal sehingga mengganggu aktivitas kita.

Menurut Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, setiap tahunnya lebih dari 36 juta orang meninggal dunia karena penyakit tidak menular. Secara global, kematian nomor satu dari penyakit tidak menular, yaitu penyakit kardiovaskular (penyakit jantung dan pembuluh darah) antara lain: penyakit jantung koroner, hipertensi, stroke, dan juga gagal jantung.

Faktor-faktor resiko yang dapat memicu terjadinya penyakit kardiovaskular antara lain: Riwayat keluarga, usia, jenis kelamin, stress, kurangnya aktifitas fisik, pola makan yang tidak sehat dan obesitas.

Untuk pencegahan atau deteksi dini dari penyakit-penyakit kardiovaskular, sebaiknya kita perlu mengetahui tanda tanda dari serangan jantung:

    • Rasa sakit, nyeri/tidak nyaman ditengah dada, nyeri menjalar ke lengan kiri, bahu, pinggang atau leher.
    • Sesak napas
    • Mual, muntah atau keringat dingin
    • Pingsan

Dengan adanya deteksi dini, hal ini dapat menurunkan biaya pengobatan yang dibutuhkan jika terkena penyakit jantung. Selain itu modifikasi perilaku serta mengurangi paparan faktor resiko akan berkontribusi  secara bertahap terhadap penurunan kejadian penyakit jantung.

Pemerintah telah memberikan perhatian lebih terkait penurunan ataupun pengendalian kejadian penyakit tidak menular khususnya penyakit kardiovaskular.

Selamat Hari Jantung Dunia 29 September 2016

Mari menuju masa muda sehat, mari tua nikmat tanpa penyakit tidak menular dengan perilaku CERDIK

C= Cek kesehatan secara berkala

E= Enyahkan asap rokok

R= Rajin aktifitas fisik

D= Diet sehat dengan kalori seimbang

I=  Istirahat yang cukup

K= Kelola Stress.