“YANG BEKERJA HARUS BISA MENGATUR WAKTU SEMAKSIMAL MUNGKIN SUPAYA BISA TERUS BERKARYA”

anna

Dalam pidato sambutan pada Kuliah Perdana Mahasiswa Program Magister dan Doktor lalu Rektor Universitas Jember mengungkapkan, “Tidak ada alasan mahasiswa Pascasarjana beralasan karena waktu, yang bekerja harus bisa mengatur waktu semaksimal mungkin supaya bisa terus berkarya”.

Mungkin itu tepat ditujukan kepada salah satu mahasiswa angkatan kedua IKM Program Pascasarjana Universitas Jember.

Anna Isnaini Wijayanti, dara asli Lumajang putri ke dua pasangan H. Saiful Zuhri dan Hj. Sudar W ini telah menunjukan. Disela sela kesibukan kuliah tetap melakukan aktifitasnya sebagai pengelola rumah makan milik orang tua.

Keseriusan untuk meningkatkan prestasi akademik tetap dilakukan dengan mengikuti seluruh rangkaian perkuliahan, didukung dengan orang tua yang menganjurkan untuk tetap fokus pada kuliah. Jadwal kuliah tiga kali dalam seminggu menambah banyak kesempatan antara membantu orang tua dan kuliah.

“Untuk kuliah ini saya tidak terlalu repot mengatur waktu . Sepenuhnya bisa fokus untuk kuliah. keluarga mendukung sepenuhnya untuk fokus kuliah”, Katanya.

Anna mengungkapkan , “bekerja bukan halangan untuk berkarya, justru dengan bekerja lingkup kita semakin luas. Sosialisasi kita juga semakin luas, untuk berkarya yang lebih baik pun insya Allah peluang lebih mudah”.

Cita-citanya cukup simpel, Anna berkeinginan lulus tepat waktu bersama teman temanya sekelas, “tentunya saya ingin meraih kesuksesan kuliah ini bersama teman-teman saya semua. Lulus tepat waktu. Amin”, katanya.

Anna juga menambahkan “ tidak usah merasa kita tidak bisa apa-apa karena suatu kegagalan. Kita harus berusaha dan berdoa. Menyukuri dan menikmati proses. Belajar dengan pengalaman orang-orang yang kita hormati, belajar dengan orang-orang yang bisa memotivasi dari kita untuk menjadi lebih baik”.(YSK)